JAKARTA | Harian Merdeka
Debat kedua Pilpres 2024 yang diikuti 3 cawapres, yakni Muhaimin Iskandar (Cak Imin), Gibran Rakabuming, dan Mahfud Md, akan digelar KPU RI di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat malam (22/12/2023). Tema yang ditetapkan KPU dalam debat Cawapres perdana ini, yaitu ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN/APBD, infrastruktur, dan perkotaan.
Lantas, siapa yang akan diuntungkan dari tema debat Cawapres kali ini? Begini analisis Direktur Algoritma Research and Consulting sekaligus Dosen Ilmu Politik Universitas Indonesia (UI), Aditya Perdana.
Menurut Aditya, ajang debat masih relevan bagi pemilih dalam menentukan paslon pilihan di Pilpres. Menurut dia, pemilih akan memperhatikan penampilan figur tak hanya saat debat disiarkan secara langsung, melainkan pascadebat melalui berbagai kanal atau pun media sosial.
“Debat tetap dinantikan oleh pemilih karena pemilih sebenarnya juga menunggu tawaran kerja dan visi apa yang dimiliki oleh paslon. Apalagi ini disiarkan dan disebarluaskan melalui sosial media secara masif sehingga menjadi penting bagi pemilih untuk memperhatikan apapun dari debat, baik substansi, gimmick ataupun komentar dari netizen dan lainnya,” ujar Aditya kepada wartawan, Jumat (22/12/2023).
Aditya kemudian mengupas kelebihan dan kekurangan masing-masing paslon dalam debat bertema ekonomi kali ini. Menurut dia, Cawapres nomor urut 1, Cak Imin, tak begitu memiliki penguasaan mendalam pada isu ekonomi.
Sedangkan Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil (RK), mengungkap kesiapan Gibran Rakabuming Raka pada debat cawapres hari ini. RK meyakini Gibran sudah siap menghadapi debat cawapres.
“Saya meyakini pasti Mas Gibran sudah siap,” ujar RK kepada wartawan di Menteng, Jakarta Pusat (Jakpus), Jumat (22/12/2023).
RK mengaku tak secara teknis ikut serta karena baru pulang dari Ibu Kota Nusantara (IKN). Namun, ia menyampaikan teori kepada Gibran.
“Saya sendiri kan baru pulang dari IKN jadi tidak secara teknis ikut di sana tapi insyaallah hadir nanti malam kalau tidak ada halangan. (Pembekalan) kan saya baru pulang dari IKN, tapi secara teori sudah saya sampaikan,” jelasnya.
Dia pun meyakini Gibran dapat melawan cawapres lainnya di debat malam nanti. “Yakin, angka-angka kan bagus,” tuturnya.
Cawapres nomor urut tiga Mahfud MD akan fokus menyampaikan visi misi dan gagasan untuk merebut hati rakyat, ketimbang menyerang lawan.
“Fokus utama dari strategi Pak Mahfud Md dalam debat cawapres pada esok itu adalah bagaimana fokus untuk merebut hati rakyat, dengan menawarkan gagasan atau program ekonomi yang bukan hanya diinginkan dan dibutuhkan,” ujar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar – Mahfud MD Girza Ahmad di Media Center TPN Ganjar-Mahfud, Jakarta Pusat, kemarin.
Dalam hal ini, pembangunan ekonomi yang ditawarkan oleh pasangan Ganjar-Mahfud disertai dengan pondasi dan kepastian hukum yang kuat.
Beberapa program unggulan tersebut, lanjutnya, ialah KTP sakti, internet super cepat gratis dan merata, satu keluarga miskin minimal satu sarjana, dan semua pasti kerja.
Mirza mengatakan Mahfud ingin Indonesia melakukan lompatan ekonomi menjadi negara dengan kapasitas ekonomi maju di dunia lewat program kerjanya bersama Capres Ganjar.
Diketahui, debat kedua Pilpres 2024 akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, hari ini pukul 19.00 WIB. Debat kedua pilpres ini bertema Ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan.
Debat cawapres akan dipandu oleh dua moderator, yakni Alfito Deannova dan Liviana Cherlisa. Ada 11 orang panelis sebagai tim penyusun pertanyaan untuk para cawapres.
Berdasarkan keterangan KPU, terdapat enam segmen dalam jalannya debat cawapres 2024. Segmen 1 adalah penyampaian visi misi dan program kerja. Lalu, segmen 2, 3, 4, dan 5 adalah pendalaman visi misi dan program kerja. Moderator akan mengajukan berbagai pertanyaan. Kemudian, para peserta debat lain akan saling menanggapi. Segmen 6 adalah penutup atau closing statement. Masing-masing peserta debat atau capres akan memberikan pernyataan penutup.(hmi)