Menu

Mode Gelap
Truk Galian Tanah Dilarang Melintas Maarten Paes Tidak Khawatir Hadapi Jepang Al Muktabar Hadiri Syukuran HUT ke-79 Korps Brimob di Polda Banten Pemkot Tangsel Lakukan Sinergi Antardaerah Untuk Perlindungan Anak dan Perempuan Upaya Pemkot Tangerang untuk Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

Hukum · 9 Okt 2023 06:29 WIB ·

Sertijab Kepala Lapas, Ini Komitmen Lapas Cipinang


Sertijab Kepala Lapas, Ini Komitmen Lapas Cipinang Perbesar

JAKARTA | Harian Merdeka

Lapas Cipinang berkomitmen untuk terus meningkatkan kuantitas dan kualitas pemeriksaan kinerja. Itu menjadi salah satu poin penting dalam mewujudkan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas 1 Cipinang Semakin PASTI dan BerAKHLAK setelah serah terima jabatan Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Cipinang pada Sabtu (07/10) oleh Tim dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) DKI Jakarta.

Evi Purwaningsih salah satu anggota Tim Audit mengatakan, pemeriksaan fisik ini berupa pemeriksaan dokumentasi dan informasi terkait kinerja kepala kantor sebelumnya.

“Audit berupa catatan kinerja, keputusan strategis, dan laporan keuangan selama masa jabatan kepala kantor sebelumnya,” ujarnya saat melakukan audit pada bagian tata usaha.

Lebih lanjut, Evi mengatakan, pemeriksaan fisik akan dilakukan terhadap aset dan sumber daya kantor terkait dengan jabatan kepala kantor. Hal ini mencakup verifikasi keberadaan dan kondisi fisik aset, serta perincian mengenai penggunaan dan alokasi anggaran selama masa jabatan kepala kantor sebelumnya.

Tim pemeriksa, ini terdiri dari 20 orang yang masing-masing bertanggungjawab melakukan audit dan verifikasi terhadap dokumen serah terima jabatan dari seluruh bidang yang ada di Lapas Kelas I Cipinang.

Sementara itu, Lis Susanti selaku Kepala Bagian Tata Usaha Lapas Kelas I Cipinang menyampaikan harapannya semoga hasil audit ini bisa menjadi landasan untuk mengidentifikasi keberhasilan dan tantangan yang dihadapi oleh kepala kantor sebelumnya.

“Kami beserta seluruh jajaran di Lapas Kelas I Cipinang berharap dapat mewujudkan Lapas Kelas I Cipinang
Semakin PASTI dan BerAKHLAK dengan bekerja secara cepat, tepat, ikhlas dan hasilnya Akuntabel,” katanya.

Kegiatan Audit tersebut meliputi pemeriksaan langsung terhadap kesesuaian data warga binaan, sarana prasarana keamanan dan ketertiban. Selain itu, melakukan verifikasi seluruh dokumen yang terdapat dibidang teknis seperti, administrasi dan keamanan, pembinaan, kegiatan kerja, dan kesatuan pengamanan Lapas.( Ali)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Rieke Diah Dilaporkan ke MKD

30 Desember 2024 - 15:49 WIB

Pemkot Tangsel Lakukan Sinergi Antardaerah Untuk Perlindungan Anak dan Perempuan

27 Desember 2024 - 11:16 WIB

Budi Arie Diperiksa 6 Jam Terkait Dugaan Judol

20 Desember 2024 - 16:12 WIB

Petisi Tolak PPN 12%

19 Desember 2024 - 10:57 WIB

KPK Dijuluki “Polsek Kuningan”

12 Desember 2024 - 10:16 WIB

Puan Sebut Politisasi KPK di Hakordia 2024

10 Desember 2024 - 10:25 WIB

Trending di Hukum