JAKARTA | Harian Merdeka
Saat ini, KPK tengah mendalami dugaan aliran dana hasil korupsi eks Menteri Pertanian atau Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) di Kementerian Pertanian (Kementan) ke Partai NasDem. Partai NasDem membantah adanya aliran dana dari hasil korupsi SYL ke NasDem.
“Ke partai, saya pastikan nggak ada,” ujar Bendum Partai NasDem Ahmad Sahroni kepada wartawan, Rabu (11/10/2023) malam.
Sahroni tidak menampik ada sumbangan dari Kementan kepada Fraksi NasDem di DPR RI. Wakil Ketua Komisi III DPR itu menyebut nilai sumbangan sebesar Rp 20 juta.
“Tapi kalau ke Fraksi NasDem, terkait sumbangan bencana untuk bantuan, contoh gempa di Jawa Barat, dan lain-lain, itu benar ada dengan nilai Rp 20 juta. Sumbangan bantuan bencana alam,” tegasnya.(hab/hmi)