MEDAN MARELAN | Harian Merdeka
Inilah kondisi tanggul Sungai Deli saat ditinjau Pihak Balai Wilayah Sungai Sumatera II (BWS II), Dinas PU bersama Pihak Kecamatan Medan Marelan beserta jajarannya Kelurahan Labuhan Deli pada 9 September 2024 yang lalu di tikungan area jalan alternatif young Panah Hijau, Kelurahan Labuhan Deli, Kecamatan Medan Marelan.
Dari lokasi itu terlihat batu blok panjang sebagai penahan erosi terlepas dari bawah sisi dalam bibir tanggul yang diakibatkan terjangan arus air sungai Deli. Hal itu menjadi perhatian publik bahwa tanggul sungai deli abrasi bersama pondasi batu blok
“Asumsi saya batu blok itu bertahan selama bertahun tahun karna Sedimen yang mengendap ke dasar tikungan. Seharusnya pada bagian lereng sisi dalam tanggul juga dicor agar setelah dilakukan Normalisasi sungai Deli tanggulnya menjadi kokoh.” Ungkap Umar Salah satu warga lingkungan XI jalan young Panah Hijau. Minggu (15/09/2024)
Lebih lanjut umar menyampaikan, sebelumnya pada beberapa tahun silam tepatnya sekitar area gang husni dan lorong sekolah lokasi yang tak jauh dari tempat peristiwa longsornya tanggul sungai deli saat ini, telah terpasang turap pada bagian lereng sisi dalam tanggul.
Saat ini warga Medan Khususnya di lingkungan XI jalan young Panah Hijau telah mendonasikan anggaran melalui himbauan kepala lingkungan XI untuk membeli tanah timbun yang dibungkus menggunakan goni dan selanjutnya disusun pada bagian lereng sisi dalam tanggul menggunakan alat berat excavator BWS II Sumut.
Meskipun diguyur hujan, Kegiatan Gotong royong warga sebagai upaya penangan sementara antisipasi banjir terus berlangsung dengan melibatkan jajaran Kelurahan Labuhan Deli pihak BWS, Babinsa dan Babhinkamtibmas Kelurahan Labuhan Deli.
Sejumlah titik jalan alternatif young panah Hijau lingkungan XI ditutup sementara mulai dari titi pahlawan lingkungan III sampai menuju titi 39 kelurahan Labuhan Deli.
Tak sedikit warga setempat mengeluh di media sosial dan berharap Pemerintah Kota Medan agar tanggul Sungai Deli yang berada di lingkungan XI jalan young Panah Hijau kelurahan Labuhan Deli Medan Marelan dilakukan proyek pengecoran oleh Tim yang profesional dan berkompeten.
(Um)