Menu

Mode Gelap
Kementerian LH Segel KEK Lido HUT Ke-17, DPD Partai Gerindra Banten Sediakan Makan Siang Gratis Truk Galian Tanah Dilarang Melintas Maarten Paes Tidak Khawatir Hadapi Jepang Al Muktabar Hadiri Syukuran HUT ke-79 Korps Brimob di Polda Banten

Politik · 21 Okt 2023 18:41 WIB ·

Zaki Iskandar : Yakin Golkar DKI Capai Target


Zaki Iskandar : Yakin Golkar DKI Capai Target Perbesar

>> Gelar HUT Golkar 59 dengan Tasyakuran dan Maulid Nabi

 

JAKARTA | Harian Merdeka

Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar adakan tasyakuran dalam rangka HUT Golkar ke 59 dan Maulid Nabi Muhammad SAW. Acara yang dihadiri ratusan Kader Partai Golkar dari seluruh wilayah DKI Jakarta di halaman kantor DPD Partai Golkar DKI Jakarta kawasan Menteng tepatnya Jl. Pegangsaan Barat No 04 RW 5 Menteng Jakarta Pusat, Jum’at malam (20/10/2023).

Ketua Penyelenggara Tasyakuran HUT Golkar ke 59 dan yang juga Sekretaris DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Basri Baco mengatakan Partai Golkar sudah memasuki usia ke 59 sebagai partai yang sangat dewasa dan matang.

“Hari ini Partai Golkar sudah memasuki usia 59 semoga di usia yang sangat dewasa dan matang ini Partai Golkar mampu memberikan yang terbaik dan bermanfaat untuk masyarakat,” ujar Basri yang Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta ini.

Zaki Iskandar usai memberikan sambutan saat perayaan HUT Golkar ke 59

Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar dalam sambutannya mengatakan, Golkar di tahun 2024 genap berusia 60 tahun.

“Semoga Partai Golkar dengan nomor 4 merupakan nomer yang barokah karena pemilu tahun depan dilaksanakan tanggal 14 Februari tahun 2024, jadi nomornya empat pemilunya tanggal empat belas ada angka empatnya dan tahunnya 2024 ada angka empatnya, semoga tahun 2024 Golkar Menang,” tegasnya.

Lebih lanjut Ketua Golkar DKI menyampaikan, tahun 2020 peringatan HUT Golkar tidak bisa dilaksankan di tempat terbuka dan harus memakai masker dan tidak bisa duduk berdampingan secara langsung karena adanya covid 19.

“Tahun 2020 ditempat ini yang selalu ada masker dan hand sanitizer, Alhamdulillah hari ini (tahun 2023-red) kita bisa berkumpul dalam acara HUT Golkar yang ke 59 yang akan dilanjutkan Maulid Nabi Muhammad SAW,” ungkapnya.

“Sejak tiga tahun yang lalu Golkar DKI sudah turun langsung ke masyarakat sebagai bentuk pengabdian dan kepedulian terhadap masyarakat Bangsa dan negara,” lanjut Zaki yang juga Bupati Tangerang dua periode tersebut dengan antusias.

Dalam acara tersebut turut hadir beberapa Pengurus teras Partai Golkar DKI Jakarta diantaranya Yudistira Hermawan, M Anwar, HM Asraf Ali, Adinusa, Davis dan Tuparjo dan lainnya.(ril/hmi)

Artikel ini telah dibaca 58 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Revisi UU ASN Dinilai Tak Sentuh Akar Masalah Netralitas, Pengawasan PPK Jadi Sorotan

24 April 2025 - 13:27 WIB

Pembahasan RUU Kepariwisataan Capai Titik Temu di DPR

22 April 2025 - 10:58 WIB

Bawaslu RI Awasi Langsung PSU di Kabupaten Serang Terkait Dugaan Politik Uang

21 April 2025 - 13:25 WIB

Zulkifli Hasan Dukung Prabowo Maju Capres 2029: Soal Wapres Perlu Dibicarakan

21 April 2025 - 13:15 WIB

Prabowo Tanggapi Isu Matahari Kembar, Sejumlah Kasus Politik-Hukum Jadi Sorotan

21 April 2025 - 13:10 WIB

Karolus Karni Lando Perkuat Konsolidasi Partai Perindo di Manggarai Barat

16 April 2025 - 12:38 WIB

Trending di Politik