Menu

Mode Gelap
Kementerian LH Segel KEK Lido HUT Ke-17, DPD Partai Gerindra Banten Sediakan Makan Siang Gratis Truk Galian Tanah Dilarang Melintas Maarten Paes Tidak Khawatir Hadapi Jepang Al Muktabar Hadiri Syukuran HUT ke-79 Korps Brimob di Polda Banten

Daerah · 19 Nov 2024 15:27 WIB ·

Polres Brebes Terima Tim Supervisi SPN Polda Jateng, Cek Siswa Latja


Polres Brebes Terima Tim Supervisi SPN Polda Jateng, Cek Siswa Latja Perbesar

BREBES | Harian Merdeka

Polres Brebes Poda Jawa Tengah menerima kunjungan Tim Supervisi dari Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Jateng yang dalam rangka mengecek langsung dan monitoring pelaksanaan latihan kerja (Latja) siswa SPN di Polres Brebes, Senin (18/11/2024) kemarin.

Kedatangan Tim Supervisi yang dipimpin oleh Koordgadik SPN Polda Jateng, AKBP Nurdianah disambut oleh Wakapolres Brebes Kompol Dodiawan bersama Kabag SDM AKP Muawan Subagyo.

Bersama dengan sejumlah instruktur dan didampingi oleh perwira pendamping (Paping), selanjutnya Tim Supervisi melakukan pengecekan kepada 50 (lima puluh) siswa siswa Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) Polri gelombang II tahun 2024 Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Jateng yang tengah melaksanakan Latja sejak 11 November 2024.

“Kemarin (Senin), Tim Supervisi Latja SPN Polda Jateng tiba di Polres Brebes, dilanjutkan pengecekan ruangan di masing-masing Fungsi Teknis,” kata Kapolres Brebes AKBP Achmad Oka Mahendra melalui Kabaf SDM AKP Muawan Subayo dikantornya, Selasa (19/11).

Kabag SDM AKP Muawan Subagyo mengungkapkan kegiatan tersebut bertujuan untuk supervisi sekaligus memonitor langsung pelaksanaan latihan kerja para siswa.

Kabag SDM menyebut, Latja ini akan berlangsung selama 30 hari, dimulai dari 11 November hingga 11 Desember 2024 sebagai bentuk aplikasi dan pembelajaran langsung dilapangan dan sebagai bekal dalam pelaksanaan tugas usai resmi dilantik.

“Harapanya dengan Latja ini, mereka mempunyai bekal dan bisa membawa pulang ilmu – ilmu yang penting dalam bertugas nantinya,” ungkapnya.

Selama Latja, siswa akan mendapatkan berbagai pembekalan serta praktik langsung di lapangan di bawah bimbingan anggota aktif Polres Brebes yang bertindak sebagai mentor. Sebelum akhirnya dikembalikan ke SPN guna persiapan pelantikan nantinya.

“Ada 50 Siswa SPN Polda Jateng yang tengah Latja di Polres Brebes. Kurang lebih 1 bulan mereka melaksanakan Latja di 5 (lima) fungsi teknis kepolisian yaitu Samapta, Intel, Reskrim, Binmas dan Lantas sebelum kembali ke SPN dalam rangka pelantikan nantinya,” terang Kabag SDM .
(Al/Red).

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pemprov DKI akan Lakukan Modifikasi Cuaca pada 11 Maret

11 Maret 2025 - 11:09 WIB

HUT Ke-17, DPD Partai Gerindra Banten Sediakan Makan Siang Gratis

7 Februari 2025 - 16:56 WIB

Truk Galian Tanah Dilarang Melintas

27 Desember 2024 - 11:23 WIB

Al Muktabar Hadiri Syukuran HUT ke-79 Korps Brimob di Polda Banten

27 Desember 2024 - 11:18 WIB

BPBD DKI Jakarta & BMKG Modifikasi Cuaca

9 Desember 2024 - 10:33 WIB

BMKG: Jakarta Terancam Banjir Besar Saat Libur Nataru

6 Desember 2024 - 11:02 WIB

Trending di Daerah