TANGERANG | Harianmerdeka
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang berhasil melampaui target dalam pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tahap II, dengan total 246.299 anak yang telah divaksinasi, melebihi target awal sebanyak 245.257 anak. Meski demikian, layanan vaksinasi polio tetap akan dilanjutkan hingga akhir Agustus di 39 puskesmas di Kota Tangerang.
Kepala Dinkes Kota Tangerang, dr. Dini Anggareni, menyatakan bahwa pelaksanaan resmi PIN Polio tahap II telah berakhir pada Sabtu, 24 Agustus 2024. Namun, pihaknya tetap membuka layanan vaksinasi bagi anak-anak yang belum mendapatkan vaksin polio, selama persediaan vaksin masih tersedia di puskesmas.
“Jika ada anak yang belum divaksin polio dan vaksin masih tersedia di puskesmas, kami mengimbau agar mereka tetap dilayani dengan baik,” katanya, Selasa (27/8/2024).
Diutarakannya, jumlah anak yang telah divaksin polio diperkirakan akan terus bertambah, terutama bagi anak-anak pendatang yang belum mendapatkan vaksinasi polio. “Seperti halnya, jika ada pendatang dari luar Kota Tangerang yang belum divaksin, kami akan tetap melayani mereka. Mereka termasuk dalam kelompok pendatang,” tambahnya.
Dr. Dini juga menekankan bahwa meskipun kegiatan vaksinasi dari rumah ke rumah telah selesai, anak-anak yang belum mendapatkan vaksinasi polio tetap dapat dilayani di puskesmas setempat.
Di samping itu, dr. Dini memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam pencapaian target imunisasi polio ini.
“Terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan PIN Polio di Kota Tangerang, mulai dari tenaga kesehatan, PKK Kota Tangerang, kader, jajaran posyandu, kecamatan, kelurahan, hingga para orang tua yang dengan setia membawa anak-anak mereka untuk divaksinasi polio,” tutupnya.
Ia juga berharap agar kolaborasi yang telah terjalin dalam pelaksanaan PIN Polio ini dapat terus dilanjutkan untuk memastikan tercapainya target cakupan vaksinasi lainnya di masa mendatang.
(ali/ris)